Bhabinkamtibmas Bontoramba Dampingi Kapolsek Sombaopu Patroli Yustisi

Spread the love

Advokatnews, Gowa | Sulawesi selatan – Setelah melaksanakan Gelar Operasi Yustisi di Patung Badik Jalan Tun Abdul Razak Kecamatan Somba opu Kabupaten gowa, Kapolsek Somba opu Polres Gowa Kompol Jamaluddin didampingi Bhabinkamtibmas Bontoramba Aipda M. Jufri SH bersama dua anggota TNI dan Dua dari Satpol PP melanjutkan operasi Yustisi kerumah makan dan pusat perbelanjaan, Rabu (16/09/20) siang.

Operasi ini sengaja dilaksanakan dengan sistem mobile dari toko ke toko maupun tempat rumah makan yang ada di sepanjang jalan Tun Abdul Razak Kecamatan Somba Opu Kabupaten gowa karena terlihat sebagian masyarakat masih mengabaikan protokol kesehatan dengan tidak memakai masker saat keluar rumah.

Selanjutnya Kapolsek memberikan arahan dan penyampaian kepada masing masing Manager toko dan tempat makan untuk di edukasi agar dapat menyampaikan kepada pelanggannya atau kepada Karyawannya untuk Patuh dan Disiplin dalam menyikapi protokol kesehatan.

Adapun sasaran pertama dikunjungi oleh Kapolsek dan timnya yakni ke KFC Citra Land dengan menemui Managernya atas nama Ibu Husniar, selanjutnya Ke Mc Donald’s dengan menemui managernya atas nama Syahriar, kemudian lanjut ke Burger King managernya atas nama Febry, kemudian lanjut ke toko swalayan Satu Sama dan terakhir ke Depo Misi Pasa Raya

Masing masing manager diberi himbauan dan pesan oleh Kapolsek agar mengawasi anggotanya maupun pengunjung dan pembeli untuk selalu memakai masker karena inilah jalan satu satunya untuk memutuskan rantai penyebaran covid-19.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa AKBP Boy Fs Samola S.IK., M.H, saat di konfirmasi “Mengatakan dukungannya kepada Kapolsek Somba opu Kompol Jamaluddin bersama timnya karena keaktifannya dalam mensosialisasikan protokol kesehatan di wilayahnya dengan memberi pemahaman terhadap warga masyarakat tentang pentingnya memakai masker.” ucap Kapolres Gowa.(Hms/Hef)