Satbinmas,Satlantas & Dinas Perhubungan Raja Ampat Kerjasama Gelar FGD Tentang Keselamatan Berlalu Lintas.

Spread the love

Raja Ampat,advokatnews-Polres Raja Ampat  melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) menggelar Focus Group Discussion (FGD) tentang Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas bekerjasama dengan Satuan Lalu Lintas,dan Dinas Perhubungan kabupaten Raja Ampat serta melibatkan seluruh tukang ojek yang beroperasi di Waisai,ibukota kabupaten Raja Ampat,Papua Barat.

Kapolres Raja Ampat,AKBP.Andre Julius William Manuputty melalui Kasat Binmas AKP.Asihin kepada wartawan menyampaikan,sosialisasi ini tujuan utamanya adalah untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri (Polres Raja Ampat Red) dengan masyarakat daerah setempat khususnya para tukang ojek yang beroperasi di wilayah hukum Polres Raja Ampat.Selain itu,Kasat Binmas menyebut,sosialisasi ini juga untuk memberikan pemahaman pentingnya tertib berlalulintas,dan pentingnya metatati rambu rambu Lalu Lintas kepada para seluruh tukang ojek.

“FGD sosialisasi tentang tentang keselamatan berlalu lintas untuk silaturahmi,dan memberikan pemahaman pentingnya tertib berlalulintas dan pentingnya mentaati Undang-Undang berlalulintas,”Kasat Binmas yang saat itu didampingi Kasat Lantas Polres Raja Ampat,Ipda Pol Herianto dan KBO Binmas pada Polres Raja Ampat,Ipda Pol Kadri Bahmid,dan Kepala Bidang (Kabid) Darat pada Dinas Perhubungan daerah setempat,Edwin Mayor,di Kafe Dava,Jalan Abdul Arfan,Kelurahan Sapordanco,Distrik (Kecamatan) Kota Waisai Raja Ampat,Senin (24/2/2020) siang.

Pantauan advokatnews,kegiatan kali ini rangkai dengan pemaparan materi tentang keselamatan Berlalu Lintas oleh Kabid Darat Dinas Perhubungan,dan Kasatlantas yang di dihadiri puluhan tukang  ojek yang beroperasi didaerah setempat. (Zainal)