Camat Bakongan Timur Tinjau Pekerjaan Pengerukan Saluran Irigasi Di Ujung Pulo Cut

Facebooktwitterredditpinterestlinkedinmail

Advokatnews|Aceh Selatan– Camat Bakongan Timur, Dimiyatri,S.Sos meninjau langsung pekerjaan pengerukan saluran irigasi di Gampong Ujung Pulo Cut, Kecamatan Bakongan Timur, Rabu (13/01/2021) kemaren

Tinjauan pertama terhadap pengerukan irigasi sepanjang 500 M di Gampong Ujung Pulo Cut, dengan dikerahkan 1 (satu) unit alat berat hasil negosiasi Camat Bakongan Timur di Dinas PUPR Kabupaten Aceh Selatan

Dalam kesempatan itu, Camat Bakongan Timur, Dimiyatri,S.Sos mengatakan kepada awak media, hal itu dilakukan sebagai bentuk perhatian Pemerintah dalam program ketahanan pangan yang dicanangkan Pemerintah Daerah untuk Bakotim Hebat

“Sudah kita tinjau langsung dan atas nama Pemerintah Kecamatan akan segera melakukan upaya terbaik sesegera mungkin sehingga saluran irigasi kembali dengan baik dan sawah masyarakat bisa teraliri,” ujar Dimiyatri.

Kembali Camat menyampaikan, dengan adanya pengerukan saluran irigasi tersebut, maka petani setempat bisa melakukan tanam serentak di wilayah Bakongan Timur terkhususnya Gampong Ujong Pulo Cut.

“Hal ini sangat berpengaruh terhadap kelancaran aktivitas para petani guna turun ke sawah menyambut musim tanam tiba, tentu harapan kita bersama sebagai upaya mendongkrak ekonomi para petani setempat” kata Camat (Zulfan)

Facebooktwitterlinkedininstagramflickrfoursquaremail