Ormas DPC BANASPATI Kabupaten Bekasi Mengadakan Giat Berbagi Takjil Gratis Untuk Sesama

Spread the love

Advokatnews.com | Kab. Bekasi – Minggu, 07 April 2024 Ormas DPC BANASPATI Kab. Bekasi berbagi takjil gratis untuk pengendara yang melintas. Giat yang dilaksanakan di depan sekretariat DPC BANASPATI Kab. Bekasi Jl. Lemahabang Bekasi-Cikarang Timur, Kab. Bekasi ini juga didampingi oleh Wakapolsek Cikarang Timur AKP Tabah.

Giat yang diinisiasi oleh Ketua dan juga Sekjend DPC BANASPATI Kab. Bekasi Abah Dirja serta bang Devi ini mendapat apresiasi dari Wakapolsek Cikarang Timur AKP Tabah.

“Giat positif seperti ini harus menular ke ormas-ormas lain yang ada di Kab. Bekasi dan sekitarnya, karena ormas pun bisa membuktikan ke masyarakat kalau ormas juga bisa melakukan hal-hal positif dan jauh dari kata negatif”, ujarnya.

“Hal-hal seperti ini bisa mengikis imej buruk ormas di mata masyarakat, dan masyarakat pun bisa menilai ormas mana saja yang memang sering melakukan kegiatan-kegiatan yang postif”, tegasnya.

Giat yang dimulai pada pukul 17:00 WIB ini pun berjalan dengan lancar, tertib serta tanpa hambatan apapun. Memang sudah sepantasnya, ormas-ormas berbenah untuk memperbaiki citra organisasinya masing-masing, agar fungsi serta tujuan terbentuknya ormas itu sendiri bisa dapat tersampaikan kepada masyarakat.(DS)