Advokatnews | BANTEN -Polda Banten dan jajaran Polres bersama Yayasan Kemala Bhayangkari Banten memberangkatkan bantuan sosial (Bansos) untuk korban gempa bumi di Sulawesi Barat.
Paket sembako yang dikirim ini partisipasi dari seluruh anggota di Polda Banten hingga jajaran Polres. Kegiatan bakti sosial ini mendistribusikan 2 truk paket sembako.
“Polda Banten dan Bhayangkari menyalurkan bantuan sosial paket sembako untuk korban banjir di Sulawesi Barat, berupa1 ton beras, 500 dus air mineral, 3 buah gendet, (tenda, tikar, selimut, kelambu dan senter masing-masing 30 buah), serta kabel rol dan fiting lampu listrik,” tutur Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho, Selasa (19/1/2021).
Masih tutur Kapolda, “Diharapkan bantuan yang diberikan ini bisa membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa di Sulbar”.
Selanjutnya, Karoops Polda Banten Kombes Pol Amiludin Roemtaat menyampaikan bantuan peralatan, makanan dan minuman sesuai dengan kebutuhan korban di lokasi sebagai bentuk kepedulian terhadap korban.
“Bantuan 2 truk ‘kemanusian peduli korban bencana alam’ untuk warga masyarakat korban terdampak gempa, merupakan wujud dukungan terhadap upaya memberikan solusi meringankan beban kepada warga dan semoga dapat menguatkan kita dalam melewati masa sulit ini,” tutup Karoops Polda Banten. (Humas/Darsono Al Ijtihad).