Dua Orang Wisatawan Asal Pandeglang Hilang Terseret Ombak Pantai Bagedur

Spread the love
Lebak, AdvokatNews — Tiga wisatawan asal pandeglang tenggelam terseret arus ombak pantai Bagedur, Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten. Jumat (15/11/2019).
 
Satu orang bernama Rama selamat, sementara dua orang lainya Dadan dan Puji, hilang sampai saat ini belum ditemukan.
 
Menurut para saksi, kejadian tersebut berawal saat ketiganya berenang di pantai Bagedur, namun secara tiba-tiba Dadan berteriak minta tolong. Puji dan Rama yang mendengar teriakan dadan bergegas langsung menolong. Namun Nahas justru Puji turut terseret arus dan tenggelam. Sedangkan Rama berhasil selamat.
Dolis keluarga korban mengatakan, awalnya Dadan terbawa arus kemudian ditolong Puji, tetapi karena arusnya kencang akhirnya keduanya terseret arus. Sementara Rama, berhasil selamat dan ditolong warga.
Dari pantauan awak media di TKP (Tempat Kejadian Perkara) terlihat pihak Polsek Malingping, Balawista, Babinsa koramil, Kepala Desa, Lifeguard dan puluhan masyarakat sedang berupaya melakukan pencarian menyisir sepanjang pantai Bagedur.
Sementara Kapolsek Malingping Kompol Budi Warsa mengatakan, kejadian tersebut sekira pukul 13:30, satu orang yang selamat bernama Rama, sementara Puji dan Dadan keduanya belum ditemukan. Semuanya merupakan wisatawan asal Pandeglang. (Na/red)