Advokatnews. Makassar – Berbagai cara dilakukan warga keturunan Tionghoa dalam menyambut hari raya Imlek 2571 yang jatuh pada tahun tikus logam. Pada perayaan Imlek salah satu kuliner yang biasa disajikan adalah jeruk yang melambangkan simbol datangnya rejeki dan kakmuran bagi orang yang mengkomsumsinya.
Salah satu dealer Sepeda motor honda yang berada dimakassar PT. CENDRAWASIH JAYA MOTOR mengadakan ajang silaturahmi antar sesama karyawan dan karyawati (23/01/2019), guna mempererat tali silaturahmi dan sebagai ajang berkumpulnya semua anggota keluarga karyawan dalam menyambut tahun baru Imlek ( tahun baru cina ) yang diadakan di barista cafe’ta jalan cendrawasih sambung jawa kota Makassar.
Menurut salah satu karyawan PT. CENDRAWASIH JAYA MOTOR tiap tahun tempatnya bekerja selalu berkumpul dan ikut memberikan ucapan selamat tahun baru Imlek kepada pimpinannya.beliau berharap PT. CENDRAWASIH JAYA MOTOR terus maju dan berkembang.
Pimpinan dealer PT. Cendrawasih Jaya Motor bapak Agus Tono sangat berharap “semua karyawan dan karyawatinya bisa lebih akrab dan saling mengenal dengan sesama keluarga karyawan lainnya dan juga bisa memberikan yang terbaik bagi perusahaannya”, ungkapnya.
Acara yang berlangsung meriah dan dihadiri semua karyawan dan karyawati beserta keluarganya sangat gembira, acara yang diadakan untuk menyambut tahun baru Imlek 2571 juga memberikan kupon kepada karyawan dan karyawati untuk mendapatkan souvernir bingkisan sebagai tanda terimakasih atas dedikasi dan loyalitas karyawan yang telah mengabdi di PT. Cendrawasih Jaya Motor.( Fitra.rahady )